PERANCANGAN FURNITUR PADA RUANG KELAS DI SEKOLAH TAMAN KANAK-KANAK BINA KUSUMA 1401076620 – YULIANI GUNAWAN SOD INTERIOR – BINUS UNIVERSITY
PERANCANGAN FURNITUR PADA RUANG KELAS DI SEKOLAH TAMAN KANAK-KANAK BINA KUSUMA
1401076620 – YULIANI GUNAWAN SOD INTERIOR – BINUS UNIVERSITY
Tujuan dari penelitian Perancangan Furnitur pada Ruang Kelas di Sekolah Taman Kanak-Kanak Bina Kusuma adalah memperbaiki serta meningkatkan kualitas fasilitas yang tersedia bagi sekolah tersebut. Metode yang dilakukan adalah melalui metode survey la- pangan, wawancara, serta studi literatur. Metode survey lapangan dan wawancara dinilai lebih akurat dikarenakan hasil yang berasal dari sumbernya langsung. Setelah melakukan penelitian pada beberapa sekolah, ditemukan permasalahan pada ruang kelas di setiap sekolah tersebut. Yakni kurangnya serta terbatasnya fasilitas yang tersedia di ruang kelas sekolah yang dapat menstimulasi serta mengembangkan kreatifitas, kemandirian anak, serta mencukupi kebutuhan anak dalam berinteraksi sehingga proses pengembangan kreatifitas anak yang seharusnya dapat terjadi melalui kegiatan di dalam ruang kelas tersebut menjadi terhambat. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, penulis menemukan solusi untuk mengatasi permasalahan pada ruang kelas tersebut yaitu dengan merancang furnitur yang sesuai se- hingga dapat menstimulasi serta mengembangkan kreatifi- tas serta kecerdasan anak.
Comments :