Perancangan Furnitur dan Aksesoris Panti Wredha Milenia, Jakarta
Fatimah Noer Saputri 1701359751
Tugas Akhir Karya Binusian Desain Interior 2018
Proses mejadi tua dalam perjalanan hidup manusia merupakan suatu hal yang wajar yang akan dialami semua orang yang dikarunia umur panjang. Hanya cepat-lambatnya proses tersebut bergantung pada masing-masing individu. Lansia ditandai dengan kemunduran fisik serta berpengaruh terhadap kondisi mental. Semakin lanjut usia seseorang, kehidupan sosial semakin berkurang. Hal itu akan dapat mengakibatkan berkurangnya interaksi dengan lingkungan. Hal ini dapat memberikan dampak pada kebahagiaan seseorang. Sejalan dengan itu warga lanjut usia membutuhkan tempat tinggal yang sesuai baik untuk fisik maupun mental mereka. Panti Wredha Milenia.
Desain interior bertema tropical bagi terciptanya ketenangan dan relaksasi visual untuk lansia Panti Wredha Milenia. Perancangan furnitur dan aksesoris menyelaraskan tema tersebut dengan model desain ramah-lansia yang fungsional. Lansia melakukan kegiatannya sehari-hari didukung oleh furnitur yang tepat. Rotan digunakan sebagai bahan utama dengan karakteristik lentur mengikuti bentuk yang melengkung, warnanya terang dan sifatnya ringan. Rotan membawa kenangan masa lalu yang manis nan abadi.