Rekontekstualisasi Nusantara

Green Design Class Binusian 2021

11 April 2019, Binus University- Auditorium Anggrek Campus

Jurusan Desain Interior BINUS University, Jakarta, kembali menggelar Guest Lecture yaitu perkuliahan disampaikan oleh dosen tamu. Dosen tamu adalah praktisi di ranah profesional desain interior dan arsitektur. Program ini diperuntukkan kepada mahasiswa bagi pengkayaan wawasan profesi yang rutin diadakan oleh Jurusan Desain Interior .

Acara kali ini bertajuk Rekontekstualisasi Nusantara menghadirkan seorang Arsitek; Bapak Yu Sing dan Ibu Octaviana Rombe sebagai Dosen Pengampu kelas Green Design. Keduanya mempresentasikan materi yaitu konteks ruang serta korelasinya pada bentuk–bentuk arsitektural. Acara ini dibuka oleh Ibu Siti Chadijah sebagai Moderator.

Bapak Yu Sing dikenal sebagai arsitek Indonesia yang populer melalui rancangan bangunan berikut interiornya yang ramah lingkungan. Karya-karyanya konsisten bernafaskan kearifan lokal budaya dan tradisi Nusantara, termasuk memahami keadaan alam Indonesia. Dalam kesempatan ini Pak Yu Sing berbagi pengalaman dan perspektif sebagai arsitek yang menaruh perhatian pada ruang–ruang sosial dalam konteks tradisi sekaligus kontemporer melalui karya–karyanya sejak 2008.

Pak Yu Sing banyak menulis artikel dan terjun langsung dalam perancangan rumah murah. Di samping itu melalui Studio Akanoma (Akar Anomali), beliau mendirikan wadah untuk membuat rancang-bangun yang berakar pada lokalitas. Pada presentasinya kepada para mahasiswa BINUS University, Pak Yu Sing memberi gambaran dunia boga sebagai bahan kajian bagaimana meramu konteks lokalitas tersebut dengan kebutuhan masa kini. Dalam diskusi, terlihat antusias mahasiswa menggali korelasi ruang dari pengalaman sang arsitek sejak menimba ilmu arsiteknya di perguruan tinggi hingga menjadi seorang praktisi. Pada akhir sesi kelas ditutup dengan kesimpulan dari masing–masing pembicara dan foto bersama.

Penulis-Siti Chadijah