Perancangan Interior Hotel Butik Dengan Penerapan Musik Indonesia Di Jakarta
Karya: Elkyana / 2001559066
Perancangan interior hotel butik ini dilatarbelakangi oleh kekayaan budaya Indonesia yang sangat beragam namun masyarakat Indonesia tidak mengetahui kebudayaan Indonesia khususnya di bidang musik Indonesia. Selain itu, meningkatnya perkembangan pariwisata di Indonesia khususnya Jakarta sehingga kebutuhan akomodasi di Jakarta perlu ditingkatkan.
Perancangan ini memiliki penerapan genre musik di Indonesia. Sehingga bentuk-bentuk yang dirancang akan di sesuaikan dengan karakteristik serta ciri khas dari genre musik Indonesia. Adapun genre yang digunakan ada 4 yaitu, pop , jazz, dangdut dan rock serta penggabungan budaya Betawi yang terinspirasi dari Benyamin Soeb. Sehingga bukan hanya untuk berisitirahat hotel butik ini nantinya akan menjadi sarana edukasi dan informasi mengenai musik Indonesia. Konsep yang Penulis gunakan disini bernama Tali Melodi, yang memiliki arti mengikat dan menyelaraskan genre-genre musik Indonesia ke dalam sebuah wadah yaitu hotel butik ini. Ornamen yang digunakan banyak menggunakan bentuk-bentuk dinamik seperti frekuensi musik yang naik turun dan banyak menggunakan material tradisional Indonesia. Perancangan ini dibuat sesuai dengan kebutuhan sirkulasi ruang yang dibutuhkan pada sebuah area sesuai dengan hasil pengamatan. Untuk menambah aspek edukasi dan informasi, hotel butik ini memiliki galeri yang berisikan informasi musik Betawi. Melalui perancangan ini penulis berharap agar hotel butik ini dapat memenuhi aspek kenyamanan dan kebutuhan yang dibutuhkan pengunjung dan juga sebagai sarana edukasi untuk pengunjung yang datang.
Dengan adanya perancangan ini, diharapkan agar dapat membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat dan juga dapat membantu meningkatkan presentase pariwisata di Indonesia khususnya Jakarta. Adapun saran yang ingin disampaikan adalah Penulis menyadari adanya banyak sekali kekurangan pada penulisan ataupun perancangan tugas akhir Penulis, untuk itu kritik dan saran sangat dibutuhkan untuk Penulis. Adapun saran yang Penulis dapat bagikan adalah gunakan waktu semaksimal mungkin selama proses pengerjaan agar tidak terburu-buru dan hasil dapat maksimal. Perbanyak research agar rancangan dapat sesuai dengan konsep ataupun kebutuhan yang diperlukan untuk menyelesaikan perancangan dan penulisan tugas akhir ini.
Comments :