Sebuah kebanggaan bagi School of Design, Universitas Bina Nusantara pada bulan April dan Oktober 2022 telah menerbitkan 1 Volume dan 2 Issue lewat Jurnal bertajuk Indonesian Journal of Visual Culture, Design, and Cinema. Publikasi dengan akronim IJVCDC ini sendiri merupakan publikasiartikel seputar bidang desain: komunikasi visual, interior, fashion, dan film. Setiap issue yang diterbitkan berisi 5 artikel yang telah melewati proses double-blind review dari para reviewer internal dan external yang kompeten dalam bidangnya melalui Open Journal System (OJS), cek plagiarism dengan turnitin. Hal ini dilakukan pengelola sebagai upaya untuk mendiseminasikan hasil pemikiran dan karya para akademisi juga praktisi yang berkualitas dalam bidang desain dan film. Ragam artikel yang dapat dipublikasikan dalam IJVCDC diantaranya adalah hasil penelitian baik secara teoritis maupun empiris, studi kasus, dan tinjauan pustaka, namun tidak menutup kesempatan dengan hasil pemikiran lainnya yang memiliki kontribusi bagi kemajuan bidang desain dan film. Jurnal IJVCDC tercatat dengan nomor ISSN: 2829-1808 dan setiap artikel yang terbit pada jurnal IJVCDC memiliki DOI serta terindeks dalam indeksasi Google Scholar dan Portal Garuda. Untuk mengakses Jurnal IJVCDC silahkan mengunjungi laman website https://journal.binus.ac.id/index.php/ijvcdc.