Perancangan Interior Galeri Dan Pusat Kuliner Nusantara Di Jakarta

Sang Ayu Dhirakania Amartia Devita (2301920765)

Indonesia memiliki banyak sekali keberagaman salah satunya makanan khas daerah. Setiap provinsi di Indonesia memiliki makanan khas yang berbeda dan rasanya tidak terkalahkan satu dengan yang lainnya. Ketertarikan masyarakat terhadap makanan khas nusantara tidak pernah berkurang tetapi masih banyak masyarakat yang kurang memahami filosofi dan proses dibalik makanan tersebut. Oleh karena itu perancangan galeri dan pusat kuliner khas nusantara merupakan wadah edukasi sekaligus tempat masyarakat untuk dapat merasakan makanan khas nusantara.

Adanya fasilitas tersebut bertujuan agar makanan khas nusantara tetap dilestarikan hingga generasi selanjutnya. Galeri dan pusat kuliner ini memiliki target market semua kalangan usia dan kalangan ekonomi. Dalam perancangannya digunakan metode studi literatur dan observasi secara online dari berbagai sumber yang kredibel.