PERANCANGAN INTERIOR PUSAT KESEHATAN KARDIOVASKULAR DENGAN PENDEKATAN GREEN HEALTHCARE DI CILEGON
Shannon Stephanie – 2440005574
Desain interior pusat kesehatan kardiovaskular di Cilegon dengan pendekatan green healthcare menekankan pada kesejahteraan holistik pasien. Mengambil inspirasi dari bahasa Sanskerta yang berarti perjalanan menuju kesejahteraan penuh, konsep ini mengutamakan aspek psikologis dan keberlanjutan.
Warna pearl white mendominasi untuk menciptakan suasana yang menenangkan, bersih, dan hangat, sementara teal, turquoise, dan beige menambah ketenangan dan kenyamanan. Aksen merah memberikan keseimbangan dan vitalitas pada ruang. Material alami seperti kayu dan bambu, serta tanaman, digunakan untuk menciptakan lingkungan yang menenangkan dan ramah lingkungan. Penggunaan material rendah VOC dan non-toksik memastikan kualitas udara yang lebih baik. Pendekatan desain ini tidak hanya meningkatkan kesehatan fisik tetapi juga kesejahteraan mental pasien melalui koneksi dengan alam, yang dapat mengurangi stres dan risiko penyakit kardiovaskular. Pusat kesehatan kardiovaskular melalui rancangan interior yang mendalam memperhatikan sirkulasi, keamanan, dan tata pencahayaan untuk memberikan pengalaman sehat yang lebih efisien dan berpusat pada pasien. Dengan demikian, desain ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan mengurangi beban penyakit kardiovaskular di Indonesia. |
Comments :