Proyek Akhir Mata Kuliah Sense of Design Mengajak Mahasiswa Bermain dengan Dunia Laut
Teks dan Foto: Audrey Putri Kania (B24)
Jurusan Desain Interior Universitas Bina Nusantara kembali mamerkan projek biomimikri hasil karya para mahasiswa dari kelas Sense of Design. Pada proyek ini mahasiswa diminta menganalisis karakteristik dan bentuk tiga dimensi yang diambil dari inspirasi tertentu kemudian diolah menjadi komposisi karya yang baru. Pameran karya mata kuliah Sense of Design ini secara rutin digelar sebagai bentuk apresiasi terhadap kreasi mahasiswa semester 1 dalam belajar merancang bentuk. Tahun pameran karya biomimikri yang berlangsung dari tanggal 15-22 Desember 2023 ini mengusung tema “When the Land Meet the Sea”, menampilkan ragam bentuk mahluk hidup yang ada di laut dan di darat yang memiliki misteri bentuk untuk dieksplorasikan sehingga menginspirasi karya-karya ini. Mahasiswa bekerja bersama tim untuk melatih teamwork dan problem solving satu sama lain , bagaimana menggabungkan beberapa ide, diolah dan pada akhirnya menjadi satu karya yang baik. Penggunaan material daur ulang seperti kertas dan plastik juga menjadi tantangan tersendiri sehingga menjadi satu karya yang menarik secara visual. Proses desain biomimikri ini diawali dengan melakukan analisa terhadap ragam bentuk makhluk hidup yang ada di laut dan di darat kemudian, menentukan ide, membuat konsep desain serta, sketsa dan dummy dan mahasiswa diwajibkan membuatnya menjadi ukuran 1:1 untuk tugas akhir yang dipamerkan di plaza Anggrek Kampus lantai 2 dari tanggal 15-22 desember 2023. Berikut dibawah ini beberapa dokumentasi hasil dari Biomimikri proyek semester ini.
Comments :