Cory Alicia Tanoto   |  Xing Yun Set

 

Nama Xíng Yùn berasal dari Mandarin, di mana “形” (Xíng) berarti “bentuk” dan “韵” (Yùn) berarti “keanggunan.” Kursi ini mengusung konsep Geometric Oriental, memadukan bentuk geometris dengan estetika khas Tiongkok dalam tema Modern Chinese. Desain kursi terinspirasi dari motif oriental shou, simbol keberuntungan dan umur panjang. Motif ini hadir dalam lengkungan armrest dan backrest dengan garis saling terhubung. Aksesoris persegi panjang menambah harmoni visual. Cushion berwarna fuchsia, melambangkan keberuntungan, dipadukan dengan aksen emas yang mencerminkan kemewahan, serta hitam untuk keseimbangan. Material utama kursi adalah kayu solid, dibentuk dengan teknik bending untuk lengkungan halus. Sambungan menggunakan dowell joint serta mortise and tenon, menjamin kekuatan struktur. Cushion berbahan fabric dengan rangka multipleks dan webbing memberikan kenyamanan, sedangkan sandaran rotan menambah kesan natural dan mewah. Dirancang dengan prinsip ergonomi dan antropometri, kursi ini memberikan kenyamanan optimal untuk aktivitas singkat di ruang lobby. Dengan perpaduan kekuatan, keanggunan, dan keseimbangan visual, Xíng Yùn menjadi elemen fungsional sekaligus estetis dalam interior Modern Chinese.