Door Prototype from History of Eastern Art Class
Mata kuliah ini merupkan lanjutan dari mata kuliah History of Western Art. Apabila HIstory of Western Art mendiskusikan sejarah dan perkembangan seni dan desain di dunia Barat, dalam mata kuliah ini dibahas sejarah dan perkembangan gaya seni dan desain dari berbagai budaya yang ada di belahan dunia bagian Timur, berdasarkan agama-agama utama yang ada, seperti budaya Hindu di India, budaya Islam di Timur Tengah, budaya Buddha di India, Cina, Jepang dan lain sebagainya dengan mendiskusikan pengaruh, konteks budaya serta karakteristik yang muncul di setiap area/negara. Mata kuliah ini memberikan pemahaman yang lebih luas mengenai seni dan budaya Timur yang nantinya dapat diaplikasikan dalam mata kuliah perancangan desain interior.
Tugas ini merupakan evaluasi dari keseluruhan materi kuliah dalam satu semester, dimana mahasiswa diminta untuk membuat visualisasi budaya Timur, berdasarkan 3 agama besar yang sudah mereka pelajari, riset dan analisa, yaitu Agama Hindu, Buddha dan Islam dalam bentuk maket 3 buah pintu, dimana 1 pintu harus dapat memvisualisasikan masing-masing 1 agama tersebut.
Berikut adalah beberapa hasil karya terbaik dari tugas membuat maket pintu dari mata kuliah History of Eastern Art, yaitu karya Sherly, Frickson S. K. Calvin, Sherli Chang dan Bianda.
Penulis: Anak Agung Ayu W.
Comments :